Selamat Datang
Belajar Merancang Percobaan merupakan blog untuk mendukung pembelajaran blended learning mata kuliah Perancangan Percobaan bagi mahasiswa Faperta Undana. Blog sedang dalam pembuatan sehingga belum dapat menyediakan layanan secara penuh. Silahkan berkunjung kembali untuk memperoleh informasi mengenai fitur layanan dukungan pembelajaran yang diberikan melalui blog ini. Mohon berkenan menyampaikan komentar dengan mengklik tautan Post a Comment di bawah setiap tulisan.
Minggu, 12 Maret 2023
Ujian Tengah Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024
Ujian Akhir Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023 mata kuliah Perancangan Percobaan oleh dosen Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D. akan dilaksanakan secara daring pada Senin, 18 Maret 2024 mulai pada pukul 16.00 sampai pada Selasa, 19 Maret 2024 pukul 16.00 WITA. Soal dan pertanyaan serta kelengkapam ujian dapat diakses dengan mengklik tautan pada halaman ini atau dengan mengunduh file dari SIADIKNONA dan kemudian menjawab melalui formulir Lembar Jawaban Ujian yang disadiakan pada halaman ini. Sebelum mengerjakan ujian, silahkan terlebih dahulu membaca panduan ini sampai benar-benar mengerti.
Jumat, 10 Maret 2023
3.2. Uji Lanjut ANOVA: (2) Perbandingan Kecenderungan dan Analisis Regresi
Pada materi kuliah 3.1 kita sudah mempelajari cara melakukan uji lanjut perbandingan berpasangan dan perbandingan kelompok. Perbandingan berpasangan kita lakukan untuk menguji lanjut hasil ANOVA dari percobaan yang taraf perlakuannya kita tentukan tanpa rencana tertentu. Misalnya kita tidak merencanakan untuk membandingkan taraf kontrol dengan semua taraf perlakuan lainnya sekaligus. Jika kita merencanakan akan melakukan perbanfingan tertentu, misalnya antara taraf kontrol dengan semua taraf perlakuan lainnya sekaligus maka sebaiknya kita gunakan uji perbandingan kelompok. Hal ini sering diabaikan oleh mahasiswa dalam menganalisis data percobaan dalam menyusun skripsi. Begitu juga dengan kategori uji lanjut yang ketiga, yaitu uji perbandingan kecenderungan, hampir tidak ada mahasiswa yang menggunakannya. Pada materi kuliah ini kita akan membahas kategori uji lanjut ketiga ini sebagai pilihan yang sebaiknya digunakan jika perlakuan bertaraf kuantitatif.
Minggu, 05 Maret 2023
3.1. Uji Lanjut ANOVA (1): Perbandingan Berpasangan dan Perbandingan Berkelompok
Pada Materi Kuliah 2.1, Materi Kuliah 2.2 dan Materi Kuliah 2.3 kita sudah belajar melakukan ANOVA untuk menganalisis data hasil percobaan dalam RAL, RAK, dan RBSL untuk menunjukkan apakah perlakuan berpengaruh idak nyata atau nyata. Dalam bahasa uji hipotesis berarti apakah H0 diterima atau H0 ditolak. Jika perlakuan dengan taraf T1, T2, T3, T4, dan T5 berpengaruh tidak nyata berarti pengaruh T1=T2=T3=T4=T5, sedangkan jika berpengaruh nyata berarti di antara kelima taraf perlakuan, ada taraf perlakuan yang berpengaruh nyata. Apakah taraf perlakuan yang berpengaruh nyata adalah T1, T2, T3, T4, T5, atau semuanya, kita belum tahu. Untuk mengetahuinya maka kita perlu melakukan apa yang disebut uji lanjut ANOVA (ANOVA follow-up test). Pada materi kuliah ini kita akan mempelajari 3 macam uji lanjut ANOVA: (1) Uji Perbandingan Pasangan (Pair Comparison), Uji Perbandingan Berkelompok (Group Comparison), dan (3) Uji Polinomial Ortogonal (Orthogonal Polynomial), masing-masing untuk tujuan penggunaan yang berbeda.
Minggu, 26 Februari 2023
2.3. Rancangan Bujur Sangkar Latin (RBSL): Penggunaan, Perancangan, dan Analisis Data
Pada dua kali kuliah sebelumnya, kita sudah belajar menggunakan, merancang, dan menganalisis dua rancangan lingkungan dasar, yaitu RAL dan RAK. Kita sudah belajar mengenai dalam situasi bagaimana menggunakan seiap rancangan, bagaimana mengacak satuan percobaan, dan bagaimana menganalisis data hasil percobaan. Kita belajar menggunakan analisis ragam (ANOVA) untuk menganalisis data secara manual maupun dengan menggunakan add-in Analysis ToolPak dalam Excel. Pada materi kuliah ini kita akan mempelajari rancangan lingkungan dasar yang ketiga, yaitu rancangan bujur sangkar latin (RBSL, latin square design). Kita akan belajar mengenai penggunaan rancangan ini, cara melakukan pengacakan satuan percobaan, dan cara melakukan ANOVA. Kita akan belajar melakukan ANOVA secara manual dan dengan menggunakan add-in SmartStatXL.
Minggu, 19 Februari 2023
2.2. Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAK): Penggunaan, Perancangan, dan Analisis Data
Pada materi 2.1 kita sudah membahas penggunaan, perancangan, dan analisis RAL. Kita menggunakan RAL bila lingkungan internal dan eksternal percobaan dalam keadaan serba sama. Bagaimana jika kita hanya bisa mengatur agar lingkungan internal menjadi serba sama, sedangkan lingkungan internal tidak bisa kita atur? Misalkan kita akan melaksanakan percobaan di lahan petani yang tidak rata, melainkan miring misalnya ke arah timur? Jika lahan miring, kelembaban dan kesuburan tanah pada bagian lahan yang lebih rendah mungkin lebih tinggi dibandingkan dengan pada bagian lahan yang lebih tinggi. Dalam keadaan demikian, kita tidak bisa menggunakan RAL, melainkan menggunakan rancangan dengan pemblokan, yang lazim disebut rancangan acak kelompok (RAK, randomized complete block design, RCBD). Pada materi ini kita akan membahas mengenai rancangan dasar yang bernama RAK ini.
Sabtu, 11 Februari 2023
2.1. Rancangan Acak Lengkap (RAL): Penggunaan, Perancangan, dan Analisis Data
Pada materi 1.1 kita sudah membahas bahwa perancangan percobaan sebenarnya mencakup tigas aspek perancangan, yaitu: (1) perancangan perlakuan, (b) perancangan lingkungan, dan (3) perancangan tanggapan. Kita sudah membahas aspek pertama dan aspek kedua dari perancangan percobaan pada materi 1.2 dan aspek ketiga dari perancangan percobaan pada materi 1.3. Berkaitan dengan perancangan perlakuan, jika hanya terdiri atas satu perlakuan/faktor maka rancangan percobaan dikategorikan sebagai rancangan dasar dan jika lebih dari satu faktor dikategorikan sebagai rancangan faktorial. Jika ada yang masih belum benar-benar memahami ketiga aspek perancangan percobaan tersebut, silahkan menanyakan untuk kita diskusikan pada saat kuliah luring. Pada materi kulian 2.1 ini kita akan membahas rancangan rancangan dasar yang paling sederhana yang dinamakan rancangan acak lengkap (RAL, completely randomized design, CRD).
Minggu, 05 Februari 2023
1.3. Komponen Perancangan Percobaan: Penentuan dan Pengukuran Peubah Tanggapan serta Pengujian Hipotesis
Pada materi 1.2 kita sudah membahas aspek perancangan percobaan dalam kaitan dengan perubahan yang dilakukan oleh peneliti. Dalam kaitan ini, peneliti menentukan apa yang dipilih untuk diubah, yang selanjutnya kita sebut sebagai perlakuan atau faktor, dan bagaimana perubahan dilakukan melalui penentuan taraf perlakuan atau taraf faktor. Untuk menjamin agar perubahan yang dilakukan merupakan faktor yang berpengaruh terhadap proses yang diteliti maka peneliti melakukan pengacakan atau pemblokan satuan percobaan. Peneliti menentukan jumlah ulangan yang dicobakan untuk memperoleh nilia estimasi pengaruh dari perubahan yang dilakukan. Apa yang kita sudah bahas pada materi tersebut berkaitan dengan peubah x dalam proses yang diteliti. Pada materi kuliah ini, kita membahas mengenai akibat yang timbul dari perubahan yang telah dilakukan, yang merupakan peubah y dari proses yang diteliti.
Jumat, 03 Februari 2023
1.2. Komponen Perancangan Percobaan: Perubahan yang Dilakukan terhadap Objek dan Lingkungan Percobaan
Pada materi kuliah 1.1 kita sudah membahas apa itu percobaan dan perancangan percobaan. Kita juga sudah membahas bahwa perancangan percobaan merupakan bagian dari perancangan yang lebih luas pengertiannya, yaitu perancangan penelitian. Penelitian dalam bidang pertanian dilaksanakan bukan hanya dengan cara melakukan percobaan, tetapi juga dengan cara lain. Namun penelitian dengan cara melakukan percobaan perlu dilakukan jika ingin memastikan bahwa dalam suatu proses yang menjadi masalah penelitian, sesuatu terjadi benar-benar karena perubahan yang dilakukan secara sengaja oleh peneliti, tanpa ada kontribusi dari luar perubahan tersebut. Untuk memastikan bahwa percobaan bisa menghasilkan sesuatu yang terjadi benar-benar karena perubahan yang dilakukan oleh peneliti maka percobaan perlu dirancang. Pada materi kuliah ini kita akan membahas perancangan percobaan dari aspek perubahan yang dilakukan secara sengaja oleh peneliti, untuk kemudian kita lanjutkan untuk membahas perancangan dari aspek sesuatu yang terjadi karena perubahan tersebut.
Sabtu, 28 Januari 2023
1.1. Percobaan sebagai Salah Satu Metode Penelitian dalam Ilmu-ilmu Pertanian
Jika Anda pernah membaca artikel jurnal ilmiah, salah satu bagian dari artikel yang Anda baca lazim diberi judul Metode Penelitian. Kadang-ladang bagian tersebut diberi judul lain. Apapun judulnya, bagian tersebut memuat uraian mengenai bagaimana data diperoleh dan dianalisis. Uraian mengenai bagaimana data diperoleh merupakan dan dianalisis dalam suatu penelitian dikenal sebagai metode penelitian. Metode penelitian biasanya bersifat khusus untuk kelompok sains tertentu, misalnya kelompok ilmu-ilmu alam (natural science), ilmu-ilmu sosial dan perilaku (social and behavioral science), dan humaniora (humanities). Metode penelitian yang bersifat khusus tersebut semuanya merupakan pengembangan dari apa yang lazim disebut metode ilmiah (scientitic method). Mata Kuliah Perancangan Percobaan ini membahas mengenai percobaan sebagai salah satu metode dalam penelitian ilmu-ilmu. Dalam ilmu-ilmu pertanian yang merupakan kelompok ilmu terapan (applied science), penelitian dapat dirancangan dengan menggunakan cara lain selain percobaan.